Selasa, 30 Agustus 2016

Kriiing Kriiing Penulis: Ngobrolin Buku Bareng Mezty Mez



Hallooo teman pembaca!

Apa kabar nih? Hmmm, sudah hampir semingguan ya kayaknya aku nggak update blog? Ok, alasan utamanya adalah karena disibukkan dengan tugas sekolah (makalah, presentasi, pr yang kian menumpuk). Huufff, lagu lama banget, ya? Tapi emang bener sih, nggak tau kenapa, minggu ini seolah tugas-tugas nggak mengenal kata ampun, dan pelajar adalah korban utamanya. Apalagi kemarin pas presentasi PLH, eewwwhhh gurunya sensi banget, jadi pengin…. *loh, kok malah curhat?*. Well, kita tinggalkan sejenak omong kosongku itu. Aku rasa sekarang bukan saatnya bagi kita untuk membicarakan kehidupanku yang nggak begitu penting itu, karena akan ada yang lebih penting loh di blogpost kali ini. Hmmmm. Apakah sesuatu yang penting itu? Sabar, kamu akan mengetahuinya sebentar lagi.

Oya, sebelumnya, welcome back to Kriiing Kriiing Penulis, gaes! Sebuah blogpost di Ach’s Book Forum yang khusus menyajikan hasil obrolan dan interview-ku dengan beberapa penulis kece. Oya, sudahkah kalian baca Kriiing Kriiing Penulis bersama Kak Silvarani bulan lalu? Kalau belum, mending baca dulu deh, seru loh! Nah, kalau sudah baca, yuk sekarang ganti fokus ke sini. Ngomong-ngomong, penulis yang aku hadirkan untuk kita kepoin kali ini nggak kalah kece dan seru loh. Tapi sebelumnya, coba tebak dong, kira-kira siapa ya penulis yang akan hadir untuk mengisi sesi kali ini? Hmm iya deh, aku kasih clue ya. ‘Dia perempuan, artis (iya gaes, artis. Kece nggak tuh?) dan penulis novel Hai Luka yang sempat bikin baper pembaca sejagad raya? Hayooo siapaa???

Yuuppp, tebakan kalian benar:  MEZTY  MEZ!


Sebelumnya, jika kalian belum tahu siapa Mezty Mez, sini aku kenalin dulu ama kalian. Mezty Mez ini dulu adalah seorang DJ dan personil girlband yang sempat populer di Indonesia: 7 Icons. Iya, dulu, sekarang sudah resign. Kemudian pada tahun 2014 lalu, Mezty Mez memutuskan untuk terjun ke dunia kepenulisan dengan menulis novel pertamanya ‘Hai Luka’. Di balik itu, Mezty juga masih menitik karir di dunia entertaint. Seperti sekarang, sesudah merilis buku keduanya ‘Sesaat di Keabadiaan’ yang tak lain adalah sekuel dari Hai Luka, Mezty rupanya juga tengah disibukkan dengan syuting sinetron yang sekarang banyak digandrungi oleh banyak penonton Indonesia. Nggak usah sebut merk pasti udah tau kan, ya? Nah, jadi udah tahu kan siapa itu Mezty Mez? Biar lebih jelasnya lagi, aku kasih fotonya Mezty deh, uhuy!


SUMBER : DI SINI 

Nah, cantik nggak tuh? Hehe. Oya, sebelumnya, aku merasa spesial banget karena Kak Mezty bersedia sekali untuk aku interview. Yah secara, dia artis, kesibukannya acakadut, tapi masih mau menyempatkan waktunya untuk membalas pesan dan menyapa pembaca semua. Terima kasih Kak Mezty. Oya, di atas tadi aku sudah bilang bahwa Mezty telah menulis novel yang berjudul Hai Luka dan Sesaat di Keabadian, kan? FYI, kedua novel ini saling berhubungan loh, dan rencananya akan ada buku ketiga dari seri ini. Nah, penasaran nggak dengan buku ketiganya tersebut? Dan penasaran juga nggak sih, seperti apa kiprah Mezty Mez dalam dunia kepenulisan? Tenang, bagi yang penasaran, aku akan segera menjawab rasa penasaran kalian tersebut lewat Kriiing Kriiing Penulis: : “Ngobrolin Buku bareng Mezty Mez”

Ok, dari pada menunggu lama, yuk langsung saja kita simak obrolan singkatku dengan Mezty Mez!

  1. Kalau boleh tahu, apa yang menjadi alasan utama Kak Mezty terjun ke dalam dunia literasi, sementara dunia entertainment yang Kakak geluti sangat menyita banyak waktu? Dan seperti apa sih support teman atau rekan fans Kakak dari dunia entertaint?

Seorang dikatakan literat jika ia sudah bisa memahami sesuatu karena membaca informasi yang tepat dan melakukan sesuatu berdasarkan pemahamannya terhadap isi bacaan tersebut.Saya hanya menggeluti hobi saja karena dari kecil memang gemar menulis mulai dari diary,cerpen,dll.

Awal menulis karena sering menulis blog simple meztymez.blogspot.com yang kemudian mencoba menulis novel. Dunia entertaint adalah dunia yg berbeda dengan menulis, walaupun entertaint menyita banyak waktu, tapi menulis bisa kapan saja dan dimana saja.Support dari rekan dan fans tentunya positif.

  1. Tentang novel pertama Kak Mezty, ‘Hai Luka’, sebenarnya ide dasar ceritanya datang dari mana sih Kak? Dan, sudah masuk cetakan keberapakah novel yang bikin baper ini? Hihi

Inspirasinya memang dari keseharian cerita curhatan teman teman dan kisah cinta pribadi dan teman teman yang kemudian dikembangkan menjadi cerita fiksi , untuk cetakan ke berapa mungkin ini ke 4, hehehe

(WOW! Hai Luka sudah masuk cetakan keempat. Selamat Kak Mezty!)

  1. Sekarang Hai Luka sudah memiliki sekuel, yaitu ‘Sesaat di Keabadian’. Nah, apakah ada alasan tersendiri kenapa Kak Mezty lebih memilih untuk meneruskan cerita di Hai Luka dari pada membuat cerita baru?

Karena respon dari novel pertama "Hai Luka" sangat positif dan banyak yang tertarik untuk mengetahui cerita selanjutnya maka tercetuslah  sekuel buku kedua "Sesaat di Keabadian".

  1. Benar atau tidak sih Kak, kalau Hai Luka adalah sebuah trilogi, dan masih ada 1 buku lagi yang menjadi kelanjutan dari cerita ini? 

Dari awal menulis memang tidak terpikirkan untuk membuat novel sekuel karena aku memang mau menulis dengan gayaku, yaitu ending gantung. Untuk kelanjutan cerita memang melihat respon pembaca yang positif,sehingga aku menulis buku ke 3 sekuel dari Sesaat di Keabadian.

(Nah, ada sedikit bocoran nih gaes tentang buku ketiga Mezty Mez, hihi)

  1. Jika diberi kesempatan untuk menulis cerita baru, kira-kira cerita atau tema apa yang ingin Kak Mezty tulis? Pasti ingin nulis cerita yang berbeda dari buku sebelumnya dong?

Yang jelas temanya pasti masih tentang percintaan anak remaja atau dewasa :)

  1. Bagaimana tanggapan Kak Mezty terhadap komen, review, resensi, dan kritik pembaca terhadap buku-buku yang Kakak tulis?

Semua komen positif atau negatif menurutku adalah komen positif yang membangun aku untuk lebih baik lagi, jadi sangat bersyukur dengan respon respon untuk tulisanku. :)

  1. Bagi Kak Mezty, seberapa penting sih peran pembaca dan blogger buku terhadap penulis dan buku-bukunya?

Sangat penting , karena umumnya masyarakat atau pembaca akan melihat review positif dan negatif dari para blogger sebelum membeli atau membaca bukunya.

  1. And the last, silakan promosi kepada pembaca tentang buku-buku yang telah dan akan Kak Mezty tulis (mau kasih bocoran soal buku baru juga boleh, hehe)

Untuk buku ketiga adalah sekuel sekaligus ending dari "Hai Luka dan Sesaat di Keabadian" .  Nah di Buku ke 3 ini akan menceritakan tentang Dante yang kembali  untuk mencari Rena, Dante belum tahu kalau Rena sudah menikah dengan Alex. Lantas, apakah Dante akan kembali kepada Rena? Dan apa yang dilakukan Alex begitu tahu kedatangan Dante yang masih hidup? Lalu bagaimana dengan Rena? Di buku ini juga akan diceritakan kisah Dante selama Dante  mengalami kecelakaan di Jepang. Bagi yang penasaran ingin baca, bisa baca buku pertama dan keduanya "Hai luka dan Sesaat di Keabadian. Dan tunggu novel ketiganya ya :). Terima Kasih.

(Wah, aku penasaran banget nih Kak Mez, ditunggu ya buku ketiganya. Semoga bisa rilis secepatnya. Oya, sedih juga sih, buku ketiga sekaligus ending cerita Dante dan Rena, huhu….)

Nah, temans, sudah menyimak kan seperti apa obrolanku dengan Kak Mezty Mez di atas?

Gimana, seru kan? Bagi kalian yang sudah baca beberapa buku Kak Mezty Mez, seperti apa sih tanggapan kalian terhadap buku tersebut? Dan, adakah niat untuk membeli buku ketiganya nanti? Kalau aku sih, udah pasti beli, hihi. Nanggung loh, tinggal sedikit lagi kita akan mengetahui bagaimana akhir kisah cinta segitiga Dante-Rena-Alex.

Oya, sekali lagi aku mengucapkan terima kasih banyak untuk Kak Mezty Mez atas kesedian dan jawaban-jawaban yang telah diberikan. Sukses selalu untuk karir, keluarga, dan asmaranya… uhuuuyy! Dan terima kasih juga untuk semua readers yang sudah menyimak, *peluk atu atu*

Semoga apa yang kita dapatkan dari interview tadi bermanfaat ya, gaes!

Jumpa lagi di Kriiing Kriiing Penulis bulan depan!

Terima kasih!

MORE ABOUT MEZTY MEZ:
Mezty Mez bisa kalian sapa di akun twitter @OnlyMezty | Instagram @meztymez | email: meztymez@yahoo.com

2 komentar:

  1. Dibuku kedua hampir nggak ada peran Dante di dalam cerita. Harapanku si Dante akan mendapat banyak porsi cerita di buku terakhir nanti :) Kabari ya Bin kalau buku ketiganya sudah hadir ;)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dari obrolan di atas, Mezty sih bilang kalau buku ketiga lebih menceritakan ttg kondisi Dante selama kecelakaan di Jepang, semoga beneran ya.

      Ok Kak Jeruukk :))

      Hapus